Senin, 17 Juli 2017

Tentang Kawasan Wisata Dusun Watu Ulo




Kecamatan Ambulu adalah salah satu kecamatan yang berada di Kabupaten Jember. Salah satu desa yang terletak di Kecamatan Ambulu yaitu Desa Sumberejo. Desa Sumberejo memiliki sawah yang subur sehingga menjadikan petani di Desa Sumberejo maju dan berkembang dengan pesat. 

Letak geografis Desa Sumberejo sangat menguntungkan karena dibagian selatan desa Sumberejo terdapat Dusun Watu Ulo dimana di dusun tersebut terdapat dua pantai yang indah, yaitu Pantai Watu Ulo dan Pantai Payangan. 

Pantai Payangan merupakan pantai yang dikelola oleh masyarakat, sedangkan Pantai Watu Ulo dikelola oleh Dinas Pariwisata kota Jember.






Pantai Payangan merupakan kawasan wisata baru yang dikembangkan dan dikelola oleh masyarakat, dengan pengelolaan yang baik dari masyarakat dapat menjadikan kawasan wisata Pantai Payangan lebih menarik dan bisa menjadi salah satu tujuan utama wisata di Jember.

Tempat wisata Watu Ulo merupakan kawasan pantai yang luas dan memiliki potensi sumber daya alam dan budaya yang sebagian telah dikembangkan sebagai objek dan daya tarik wisata, yakni eco-wisata.


This Is The Oldest Page


EmoticonEmoticon